Selasa, 10 April 2012

Pernahkah kita berpikir, mengapa banyak rahasia yang tidak terjawab?

Di dalam dunia ini, banyak yang tidak kita ketahui. Banyak rahasia yang tidak dapat dicapai oleh akal pikiran manusia, seperti apakah alien itu ada? bahkan, makhluk di Bumi ini pun belum semuanya diketahui oleh manusia. aku mulai bertanya - tanya. Apakah naga itu ada? sebenarnya, apa saja makhluk yang ada di dasar laut atau samudra?
belum ada manusia yang dapat menjawabnya. kehidupan ini memang dipenuhi oleh begitu banyak pertanyaan. aku juga mulai berpikir, apakah mesin waktu itu ada? meski zaman berkembang begitu pula dengan IPTEK, pertanyaan itu belum dapat terjawab. kemanapun kita pergi, kita telusuri, kita tetap akan kekurangan sesuatu. itu membuktikan bahwa adanya kuasa yang lebih besar dari kemampuan kita. kuasa itu adalah kuasa Tuhan. Tuhan lah yang berkuasa dan yang mengetahui segala hal. Tuhan lah yang menciptakan semuanya itu. kita patut bersyukur karena Ia telah memberikan yang terbaik untuk kita. tetapi seringkali orang menghujat Tuhan karena ketidakpuasannya. Tuhan memang memberikan kita cobaan karna ini adalah ujian. Ujian memang seringkali terasa sangat berat, tetapi jika kita terus bersyukur dan memohon kepada-Nya, maka Ia akan memberikan yang terbaik. Bayangkan saja bila di Bumi ini kita tidak pernah diliputi kesusahan. kita tidak akan tahu betapa luar biasanya Tuhan.
terkadang, caranya memang tidak sesuai yang kita harapkan. tetapi ketahuilah, bahwa Ia memberikan hasil yang lebih baik dari yang kita harapkan. Tuhan memang tidak selalu mengabulkan apa yang kita inginkan. tetapi Ia selalu memenuhi apa yang kita butuhkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar